Selasa, 12 Desember 2017

Cara menghemat Data paket Internet di Hp Android Xiomi

Cara menghemat Data


Cara menghemat Data paket Internet di Hp Android Xiomi - Siapa yang tidak kesal apabila kita baru saja beli kuota dan dalam waktu 1 Minggu saja kuota tersebut habis. Ini sering dirasakan oleh pengguna Gatged Android, kesalnya bukan main bukan... Betapa borosnya kuota internet di hp Android.
Kuota bagi saya pribadi sangatlah penting, pasalnya tanpa adanya kuota saya tidak bisa memperoleh hasil, sebenarnya kita bisa mengakses internet tanpa memiliki kuota sedikit pun tapi cara tersebut bukan cara halal, cara tersebut sama saja mencuri.

Tapi saya akan membantu sobat semua untuk lebih menikmati internet dengan sedikit kuota yang bisa dikatan menghemat kuota dan ini bisa dilakukan pada smartphone Android seperti Xiomi.

Sebenarnya pada smartphone Android telah memiliki fitur peringatan yang berupa notifasi kuoata dan akan muncul ketika kuota kamu akan Segera habis, namun kebanyakan tidak menghiraukan hal tersebut pasalnya pengguna yang sedang asik baik browsing maupun akses internet lainnya tidak memperdulikan kuota, mereka akan sadar dan merasa menyesal setelah kuota yang baru dibelinya habis.

Tentu hal ini tidak inginkan bukan...? Menyesal dikemudian hari....

Cara tersebut sangat simpel dan bisa dilakukan disemua perangkat Android, namun pada cara kali akan saya infokan khusus pengguna gadget Smartphone xiomi.

Smartphone Xiomi MIUI memiliki fitur jauh lebih baik dibanding dengan perangkat ponsel lainnya, hal ini bisa kita lihat pada fitur pembatas data yang bisa kita gunakan untuk lebih menghemat kuota internet kita.

Bagaimana cara menghemat kuota di hp Android xiaomi MIUI?

Cara menghemat Data paket Internet di Hp Android Xiomi

  1. Silahkan masuk ke menu pengaturan
  2. Pilih menu scurity (Keamanan)
  3. Selanjutnya lihat pada bagian DATA USAGE (Penggunaan data Internet) Silahkan kamu klik
  4. Pilih menu restrict data usage yang artinya memberi batasan dalam penggunaan data Internet
  5. Silahkan tentukan aplikasi yang ingin kamu batasi penggunaan datanya, saran...! Pilihlah aplikasi yang tidak sering kamu gunakan untuk melakukan akses ke internet
  6. Selesai
Catatan: Untuk aplikasi yang telah kamu pilih tadi, hanya bisa di akses menggunakan data wifi atau hostopt portable dan tidak akan berjalan dengan sendirinya dan memakan kuota internet anda, dengan begitu kuota akan menjadi lebih hemat

Sangat mudah bukan cara menghemat kuota internet di tersebut, cara diatas hanya bisa dilakukan pada smartphone Android Xiaomi semu type dan untuk ponsel jenis merek lainnya ada cara lain yang bisa digunakan untuk membuat kuota agar lebih hemat.

Untuk para blogger yang ingin lebih menghemat data kuota Internet ketika sedang menulis artikel, sarang gunakanlah Tool wordCounter atau bisa juga dengan bantuan Aplikasi seperti aplikasi WPS atau notepad, kamu bisa mematikan data Internet saat proses membuat artikel berlangsung, dengan begitu kuota tidak akan terbuang saat kamu menulis artikel dan nyalakan kembali data Internet saat hendak menerbitkan suatu artikel.

Intinya matikan data saat menulis dan hidupkan data Internet saat menerbitkan artikel, cara ini terbukti ampuh dan saya pun masih menggunakan cara tersebut sampai sekarang. Cara menghemat kuota internet untuk blogger ini bisa dilakukan di berbagai macam perangkat seperti Android maupun PC baik Windows atupun IOS.

Itulah cara menghemat data kuota internet yang bisa saya bagikan untuk anda, mudah mudahan bisa bermanfaat dan Silahkan bisa kamu praktekkan secara langsung. Terimakasih.

Load comments